Auto Paham: Arti Berbagai Singkatan di Dunia Persabunan

Auto Paham: Arti Berbagai Singkatan di Dunia Persabunan

Halo Teman Tentrem, hari ini kita akan membahas tentang singkatan yang sering dipakai dalam dunia soapmaking.

Ada banyak forum online soapmaking, baik berupa grup facebook atau web-based community yang berisi pertanyaan ataupun sharing tentang problem membuat sabun. Hampir semua jawaban dari pertanyaan dan masalah yang kita alami bisa ditemukan di forum-forum tersebut. Ada juga tips dan trik dari member yang sudah punya belasan tahun pengalaman.

Tapi ingat untuk selalu kroscek info yang kamu dapatkan, karena di sebuah forum pasti ada saja satu atau dua info yang nggak akurat dan cenderung menyesatkan.

Nah, dalam forum ataupun artikel di internet, banyak singkatan yang sering dipakai untuk alasan kepraktisan. Pertama kali aku membaca forum, aku bingung karena nggak familiar dengan singkatan-singkatannya dan selalu meng-google untuk cari tahu artinya.

Supaya kamu bisa langsung paham kalau membaca-baca forum soapmaking, yuk cek berbagai singkatan yang sering dipakai di bawah ini. Untuk mempermudah, aku sudah kelompokkan sesuai fungsinya.

Seputar metode pembuatan sabun:

CP = Cold Process

CPOP = Cold Process Oven Process

HP = Hot Process

HTHP = High temperature Hot Process

MP = Melt and Pour

SBHP = Stick Blender Hot Process

Seputar bahan:

CO = Coconut Oil

EVO/EVOO = Extra Virgin Olive Oil

OO = Olive Oil

PO = Palm Oil

SL = Sodium Lactate

Seputar scent:

EO = Essential Oil

FO = Fragrance Oil

IFRA = International Fragrance Association

MSDS = Material Safety Data Sheet

Seputar proses & hal teknis:

DOS = Dreaded Orange Spot

INS = Iodine and SAP

KOH = Potassium Hydroxide

LS = Liquid Soap

NaOH = Sodium Hydroxide/soda api

PPO = Per Pound of Oil

SAP = Saponification Value

SF = Superfat

TOW = Total Oil Weight

SB = Stick Blender

Moga-moga ini bisa jadi bekal buatmu sebelum blusukan ke dalam forum-forum soapmaking. Minggu depan, kita akan membahas tentang istilah-istilah yang sering dipakai dalam dunia persabunan, nantikan ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *